Rabu, 24 Juni 2015

Generasi Muda Indonesia Optimis dengan Tantangan Bangsa Indonesia di Masa Depan


Perkembangan bangsa ini tak terlepas dari peran pemuda. Pemikiran-pemikiran pemuda sangat berpengaruh dalam kemajuan bangsa ini. Sebagai contoh, sebelum Indonesia merdeka, peran kelompok pemuda pada saat itu sangat berpengaruh bagi Indonesia, karena masih mempunyai pemikiran idealis untuk segera melaksanakan proklamasi. Dan untuk pemuda saat ini tinggal melanjutkan cita-cita bangsa sesuai dengan pemikiran idealis yang berdasarkan Pancasila. 

 Sebagai negara yang telah merdeka hampir 69 tahun yang lalu yang sekarang di tengah gerakan revolusi dan reformasi, tidak bisa dipungkiri lagi, Generasi muda Indonesia merupakan ujung tombak bangsa ini untuk  menuju perubahan yang lebih baik dari para pendahulunya, karena pemuda adalah sebagai estafet pembangunan bangsa. Pemuda merupakan pemimpin bangsa di masa  depan, memiliki peran yang besar dalam memberikan pendapat atau pemikiran untuk menentukan arah yang terbaik untuk negeri ini. 

Karena masih mempunyai idealisme yang masih murni dalam pikiran mereka, pemerintah harus menampung atas pemikiran mereka. Indonesia Memiliki Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah, tapi sayangnya banyak perusahaan asing menjajah Sumber Daya Alam (SDA) kita. Sebagai pemuda yang ingin melihat orang asli dari Indonesia mengelola Sumber Daya Alam(SDA) sangat prihatin dengan hal tersebut. Bagaimana nantinya jika negeri ini hanya menjadi penonton perusahaan asing mengelola Sumber Daya Alam (SDA) kita? Pasti kesejahteraan bangsa ini kurang terpenuhi, karena Sumber Daya Alam (SDA) telah dimanfaatkan oleh negara lain apalagi jumlah penduduk dari tahun ke tahun semakin meningkat. Negeri ini kaya, tapi masih ada saja masyarakat yang belum sejahtera. Sungguh terlalukan?.

Tips/trik dan tutorial (Hasil dari ikut pelatihan aplikasi komputer UMM)



Pelatihan Aplikasi komputer dan teknologi informasi UMM yang saya ikuti dalam beberapa hari ini sangatlah berkesan. Saya mendapatkan banyak sekali ilmu tentang pengoperasian teknologi komputer dan internet secara detail dan jelas. Saya dapat mengerti jika selama ini menggunakan komputer dan internet tidak hanya sebatas chatting dan copy paste web web untuk tugas, tetapi saya dapat mengerti tentang pembuatan blog, cara mengerjakan tugas secara online, mengiirimkan e-mail, cara membuat makalah, tips-tips membuat makalah yaitu:

1. Memilh Ukuran kertas yang di inginkan


2. Tentukan Margin yaitu margin kanan,margin kiri, margin atas dan margin bawah
 

3.Menentukan huruf yang akan di gunakan. Huruf yang resmi adalah Times new roman tetapi selain menggunakan huruf times new roman dapat menggunakan huruf yang lainya.
 

4 Mengatur perataan kanan kiri, atas bawa dan tengah. Pengaturan perataan ini disebut juga alignment
 

5 Kemudian, menuliskan kerangka penulisan makalah. Tujuan menuliskan kerangka makalah ini adalah memudahkan kita untuk mengerjakan makalah. 

KEMAJUAN TEKNOLOGI INFORMASI

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI SEKARANG INI

Perkembangan tehnologi dijaman sekarang ini sangatlah canggih dan pesat. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya inovasi dimasa ini, dengan yang sederhana maupun yang menghebohkan dunia. eknologi sudah ada sejak jaman dahulu, yaitu jaman romawi kuno. Perkembangan Teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang yang semakin canggih dan mendunia.
Perkembangan tehnologi semakin maju, dahulu yang handphone hanya digunakan untuk telepon dan sms untuk sekedar menanya kabar, sekarang ini handphone tidak hanya bisa telepon dan sms, akan tetapi di sekarang ini bisa juga menjadi sebuah komputer mini yang canggih, bisa menjadi tv juga dengaadanya smartphone.
Indonesia merupakan salah satu negara berkembang di Dunia dengan pengaruh tehnologi yang cukup besar yang sebagai konsumen tehnologi negara lain. Agar Indonesia menjadi salah satu Negara maju dan tidak Negara berkembang lagi maka tingkat perkembangan teknologi di Indonesia haru ditingkatkan lagi daripada yang sebelumnya.

TENTANG JURUSAN FARMASI


1.Apa Itu Farmasi?

Keterangan: Farmasi adalah jurusan yang terkait dengan ilmu kedokteran dan kimia. Jika kedokteran memfokuskan penyembuhan pasien lewat penanganan secara langsung, farmasi menyembuhkan lewat obat-obatan kimia.


2.Hal yang Dipelajari dalam Farmasi

Farmasi mempelajari mulai dari pembuatan obat, nasib obat di dalam tubuh, ramuan tradisional, farmasetika, dsb. Di Indonesia, jurusan farmasi biasanya terbagi menjadi 3 area, diantaranya Farmasi Riset & Penelitian, Farmasi Klinik & Komunitas, dan Farmasi Obat alam. Lulusan jurusan farmasi akan mendapatkan gelar Sarjana Farmasi (S. Farm) di belakang namanya ditambah dengan gelar profesi Apoteker (Apt.)

3.Prospek Kerja

Prospek kerja jurusan farmasi sangat luas sekali. Semua industri farmasi membutuhkan lulusan farmasi. Disamping itu terbuka pula kesempatan untuk membuka jasa perdagangan, juga apotik. Bisa juga terjun di dunia penelitian dan pendidikan.

4.Modal Utama

Jika memilih jurusan farmasi, kemampuan analisis sangat diutamakan. Oleh karena itu, kemampuan matematika yang bagus akan sangat menunjang pembelajaran di jurusan ini. Kesenangan terhadap ilmu-ilmu alam (seperti fisika, biologi dan kimia) pun juga menjadi modal utama di jurusan ini. Karena banyaknya praktik laboratorium, harus memiliki daya analisis tinggi dan rasa ingin tahu yang tinggi. Syarat utama lainnya adalah tidak buta warna.

TENTANG UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG


Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah perguruan tinggi swasta di Malang. Universitas yang didirikan pada tahun 1964, berpusat pada Muhammadiyah.At organisasi waktu, dibuka tiga fakultas baru UMM, yaitu: Hukum, Ekonomi dan FKIP (Departemen Pendidikan Agama Islam) Selanjutnya, pada periode 1968-1975,. UMM membuka lagi dua fakultas, yaitu: FISIP dan Fak. Islam. Pada periode 1975-1977, UMM membuka kembali dua fakultas baru, yaitu: Pertanian dan Teknik. Jumlah fakultas tetap sama sampai tahun 1983.Baru pada periode 1983-2000, dibuka beberapa fakultas baru, yaitu: Program Psikologi, Peternakan, D3 Keperawatan dan Kedokteran. Selama tahun 2007, UMM kembali membuka fakultas baru, yaitu: PS Farmasi, yang merupakan bagian dari fakultas ilmu kesehatan. Pada tahun 2009, pemimpin melakukan Fakultas UMM penggabungan Pertanian dan Peternakan, Perikanan Fakultas menjadi Fakultas Pertanian dan Peternakan untuk mematuhi konsorsium Ilmu Pertanian. UMM merupakan salah satu universitas yang paling cepat berkembang, sehingga pada PP Muhammadiyah ditugaskan sebagai pelatih perguruan tinggi untuk seluruh PTM (Universitas Muhammadiyah) wilayah timur Indonesia. Program ini dirancang dengan cermat untuk membuat UMM sebagai “Universitas Real”, yang benar-benar dalam arti bahwa universitas sebagai lembaga pendidikan tinggi yang selalu komit dalam mengembangkan Tri Darma Perguruan Tinggi.

BUDAYA, MAKANAN DAN CIRI KHAS PALANGKARAYA

1.Tentang Palangkaraya

Kota Palangka Raya atau Palangkaraya adalah sebuah kota sekaligus merupakan ibu kota Provinsi Kalimantan Tengah. Dahulu dikenal dengan Palangkaraja (1957-1972). Kota ini memiliki luas wilayah 2.400 km² dan berpenduduk sebanyak 220.962 jiwa dengan kepadatan penduduk rata-rata 92.067 jiwa tiap km² (hasil sensus penduduk tahun 2010). Sebelum otonomi daerah pada tahun 2001, Kota Palangka Raya hanya memiliki 2 kecamatan, yaitu: Pahandut dan Bukit Batu. Kini secara administratif, Kota Palangka Raya terdiri atas 5 kecamatan, yakni: Pahandut, Jekan Raya, Bukit Batu, Sebangau, dan Rakumpit.

Kota ini dibangun pada tahun 1957 (UU Darurat No. 10/1957 tentang Pembentukan Daerah Swantra Tingkat I Kalimantan Tengah) dari hutan belantara yang dibuka melalui Desa Pahandut di tepi sungai kahayan. Palangka Raya merupakan kota dengan luas wilayah terbesar di Indonesia. Sebagian wilayahnya masih berupa hutan, termasuk hutan lindung, konservasi alam serta Hutan Lindung Tangkiling.
Dengan banyaknya kemacetan lalu lintas di Jakarta, pada akhir bulan Juli dan awal Agustus 2010, muncul beberapa wacana untuk memindahkan Ibukota Indonesia ke Palangkaraya. Luas Palangkaraya setara 3,6 x luas Jakarta.
 https://id.wikipedia.org/wiki/Kota_Palangka_Raya